My Haircare Routine
Hi semua! Gakerasa ya udah bulan Agustus aja, udah lebih dari setengah tahun kita mampu bertahan dengan kondisi pandemi ini. Semoga kalian selalu sehat dan bersemangat ya!
Ohya, salah satu pemicu semangat kita saat mengawali hari salah satunya disebabkan oleh tubuh lho!
Tubuh yang segar dan fresh dapat membuat kualitas hari kita semakin baik. Karena, dari dari tubuh yang segar dan fresh kita mendapat lebih banyak energi positif yang dapat kita sebarkan ke sekitar kita. Tubuh yang segar dan fresh tentunya didapat saat kita menerapkan pola hidup sehat dan rajin merawat diri (self care). Salah satunya yaitu merawat kesehatan rambut. Rambut merupakan salah satu bagian penting dalam menunjang penampilan seseorang. Bahkan, rambut merupakan mahkota bagi wanita. Oleh sebab itu, seseorang dengan rambut yang sehat, akan terlihat lebih menarik dan lebih rapi.
Nah, kali ini aku bakal kasi tau ke kalian haircare routine aku yang menurutku perlu untuk dibagi dan siapa tahu dapat bermanfaat bagi kalian yang membacanya.
By the way, tipe rambut aku itu panjang, tebal, sedikit bergelombang, mengembang, kering, dan cepat lepek. Kenapa rambutku bisa tebel ?
Karena dulu waktu hamil sampe aku kecil mama aku rutin bgt makan kacang hijau sama pakein aku gel lidah buaya di rambut sebelum keramas, berhubung dirumahku banyak banget tanaman lidah buaya dari dulu sampe sekarang. Bahkan ga jarang aku pakein di wajah juga sebagai masker. Jadi pas awal-awal trending Nature Republic Aloe Vera Gel dan banyak beand skincare lainnya mengeluarkan produk serupa, aku sama sekali belum pernah beli sampe sekarang.
Terus kok bisa kering dan cepet lepek sih ?
Nah ini dia, jadi semenjak aku puber aku mulai-mulai belajar dandan sendiri, dress up sendiri dan lain-lain yang bisa menunjang penampilanku. Salah satunya yaitu nyatok! Namanya juga remaja yak masih nyoba-nyoba gitu catokan dan belum tahu catokan jenis apa yang bagus dan gimana cara ngerawat rambut yang dicatok ini. Jadilah rambut aku kering dan cepet lepek karena aku sama sekali gapake vitamin rambut dan perawatan rambut yang seharusnya aku pakai. Semenjak rambutku kering dan cepat lepek, rambutku juga secara ga sadar makin lama makin mengembang, udah kayak rambut singa huhu. Nah, karena aku gamau rambutku makin rusak, akhirnya mulailah aku perawatan rambut dan catokan aku stop sementara.
Apa ajasih perawatan rambutku ?
Perawayan rambutku cukup simple dan ga muluk-muluk, semua produknya bisa kalian dapetin di toko atau drugstore terdekat.
Yang pertama, aku pakai shampoo dari Love Beauty and Planet yang warna kuning yang with Coconut Oil & Ylang Ylang aroma. Kebetulan sekarang aku lagi pakai ini karena penasaran setelah liat reviewnya yang katanya shampoo ini punya aroma yang manis, dan kebetulan juga manfaatnya cocok untuk rambut aku, jadi aku belideh. Manfaat shampoo ini menurut official storenya unilever yaitu untuk merawat dan menutrisi rambut sehingga menjadi lembut dan sehat sepanjang hari karena mengandung organic coconut oil yang aman untuk kulit sensitif serta, shampoo ini bebas pewarna dan 100% vegan certified. Selama penggunaan shampoo ini aku merasa gaada masalah dan cocok-cocok aja, apalagi ditambah aromanya yang nyegerin banget bikin suka nyium rambut sendiri hehe.
Ohya, sebelum aku pakai Love Beauty and Planet, aku pakai Tresemme yang Scalp Care karena dulu rambut aku ketombean dan rontok juga, tapi setelah udah merasa rambutku gaada masalah, barudeh aku berani beralih shampoo.
Terus, setiap dua minggu sekali aku pake masker dari Makarizo Hair Energy Fiber Therapy Hair & Scalp Creambath yang olive extract. Sebenernya aku ga melulu pakai yang varian olive extract karena si makarizo ini ada 4 varian diantaranya Royal Jelly, Olive Extract, Kiwi Extract, dan Aloe and Melon Extract. Dari 4 varian tersebut, ada 3 varian yang jadi favorit aku yaitu varian Kiwi, Olive, dan Royal Jelly. Karena 3 varian itu manfaatnya cocok di rambut aku.
Yang varian kiwi manfaatnya untuk menenangkan rambut yang sensitif yang sudah terkontaminasi proses kimiawi seperti diwarnai, dicatok, atau styling rambut lainnya, melembabkan kulit kepala, mendukung pertumbuhan rambut dan kekuatan rambut agar tidak mudah rontok.Yang varian olive manfaatnya untuk mengatasi masalah rambut kusam, lepek, dan kurang nutrisi yang dapat menjadikan rambut lebih bervolume dan lembut. Sedangkan yang royal jelly manfaatnya untuk memperbaiki masalah rambut kering, rusak, dan kasar.
Aku selalu beli Makarizo Hair Energy Fiber Therapy Hair & Scalp Creambath ini yang sachetan karena bisa cepet nyobain varian lain kalo udah abis jadi ga bosen varian itu-itu melulu. Untuk yang sachetan ukurannya 60gr dan harganya sekitar Rp 8.000 an di Indomaret.
Terus abis keramas biasanya aku bungkus rambutku pakai handuk sambil prepare dan lain-lain. Nah pas udah selesai prepare baru aku lepas handuknya jadi kondisi rambutku udah ga terlalu basah. Abis itu barudeh aku pakai Hair Tonic dari Johnny Andrean ini. Hair Tonic dari Johnny Andrean ini ada 2 varian yaitu Johnny Andrean Stylist's Formula with Double Care Nourishing Hair Tonic Grow and Charge dan Johnny Andrean Stylist's Formula with Double Care Nourishing Hair Tonic Grow and Strengthen.
Packaging antara keduanya hampir mirip banget, yang membedakan hanya warna dibawah tulisan hair tonic. Untuk yang Grow and Charge warnanya pink, sedangkan yang Grow and Strengthen warnanya ungu.
Apasih perbedaan keduanya ?
Kalau yang Grow and Charge manfaatnya membantu menjaga pertumbuhan rambut, menjadikan kulit kepala segar, dan membantu mempertahankan kelembaban rambut. Sedangkan yang Grow and Strengthen manfaatnya untuk menjadikan rambut lembut, tampak lurus, dan mudah diatur.
Aku pribadi udah pernah nyoba keduanya, dan emang cocok. Selain itu, aroma hair tonic ini seger banget kayak aroma salon dan produk ini juga ga keliatan murahan karena packaging mereka terbuat dari kaca dan kalau kalian reuseable juga bisa. Hair tonic ini juga ga gampang tumpah kalo dibawa kemana-mana karena tutupnya jenis tutup ulir jadi aman banget. Tekstur hair tonic ini cair seperti toner kurang lebih dan tidak berwarna. Harganya sekitar Rp 30-50.000 untuk ukuran 150ml
Step terakhir dari haircare routine aku yaitu vitamin rambut. Aku pake vitamin rambut ini setelah kondisi rambut aku setengah kering. Misalnya aku keramas siang, nah aku pake vitamin rambutnya malem sebelum tidur karena aku emang gapake pengering rambut, jadi aku biarin aja kering secara alami gitu, sekaligus meminimalisir penggunaan alat styling rambut juga.
Vitamin rambut yang aku pakai itu dari L'oreal Elseve Extraordinary Oil High Shine yang warna pink. L'oreal Elseve Extraordinary Oil High Shine ini merupakan vitamin rambut dengan kandungan shine silicone yang dapat membuat rambut menjadi lebih berkilau, tidak lepek, dan lembut. Selain itu, kandungan french rose oilnya untuk memberikan wangi yang tahan lama. L'oreal ini isinya 100ml yang menurutku awet banget berbulan-bulan untuk harga sekitar Rp 90-150.000 tergantung dimana kalian beli.
Kalo aku belinya di @skinforcare_ dan aku dapet dengan harga Rp 90.000 aja. Ini emang online shop favorit aku karena mereka jualin skincare dan makeup yang harganya murah-murah banget daripada di counter tapi mereka tetep trusted, kalian bisa cek sendiri di website resminya BPOM, karena produk mereka ber BPOM semua.
Ohya, kalo kalian mau bawa L'oreal ini travelling atau jalan-jalan juga bisa banget kok gaperlu khawatir tumpah atau bocor karena tutupnya jenis pump dan ngunci juga dengan botol kaca yang kokoh dan bentuk botolnya mengecil ke bawah dan dimasukkin ke mini bag juga bisa. Biasanya aku pake L'oreal ini juga sebelum catokan biar rambutku ga rusak dan gampang kering. Dan ternyata ga itu aja, L'oreal ini juga bisa ngebuat rambut aku halus gitu habis nyatok dan hasil catokannya juga awet bahkan bisa bertahan sampe seminggu. Biasanya kalo aku diemin sampai seminggu, aku tetep keramas tapi pakai dry shampoo. Berhubung dry shampoo aku lagi habis, aku bakal bahas di artikel selanjutnya ya!
Segitu aja untuk artikel kali ini, semoga bermanfaat. Stay safe, keep healthy, and don't forget to do self care for your brighter day. See you on the next article!
Komentar
Posting Komentar